Kabar17.id, Jakarta, 16 Januari 2025 – PT Sejahtera Bersama Nano (SBN) resmi meluncurkan inovasi produk tokenisasi obligasi pertama di Indonesia melalui ID Digital Bonds (IDDB). Token IDDB menjadi proyek tokenisasi pertama di Indonesia yang mengadopsi teknologi tokenisasi pada aset keuangan dalam bentuk obligasi.
Melalui token IDDB, pembelian obligasi pemerintah seri INDON 34 yang sebelumnya membutuhkan nilai minimum sebesar USD 200.000 (sekitar Rp 3,2 miliar), kini dapat diakses dengan minimum transaksi hanya USD 100 (sekitar Rp 1,6 juta). Langkah ini memberikan akses lebih luas kepada investor ritel untuk berinvestasi pada obligasi negara dengan modal yang lebih terjangkau.
Peluncuran ini juga menjadi bagian dari upaya meningkatkan capital inflow ke Indonesia, di tengah kondisi aliran modal keluar yang tercatat oleh Bank Indonesia sebesar Rp 8,81 triliun pada Desember 2024.
Acara peluncuran bertema “Where Wealth Meets Innovation” ini menghadirkan berbagai pihak yang terlibat dalam proyek Real World Asset (RWA) pertama di Indonesia, di antaranya:
• Gumarus Dharmawan William, CEO PT Sejahtera Bersama Nano
• Billy Suryajaya, COO Nanovest
• Furiyanto, Group Head Bank Sinarmas
• Hanif Mantiq, Direktur Utama STAR Asset Management
• Muhammad Yusuf Musa, Government Relation and Market Research Nanovest
IDDB dikembangkan melalui kolaborasi antara:
1. Nanovest sebagai crypto exchange berlisensi Pedagang Fisik Aset Kripto (PFAK)
2. PT Sejahtera Bersama Nano sebagai penerbit token IDDB
3. STAR Asset Management sebagai mitra manajer investasi
4. Bank Sinarmas sebagai kustodian untuk penyimpanan aset keuangan obligasi
Setelah tercatat di OJK Sandbox pada 8 Oktober 2024 dengan nomor registrasi S-514/IK.01/2024, IDDB telah menarik lebih dari 100 pengguna terdaftar dengan total Asset Under Management (AUM) mencapai USD 79.000 (sekitar Rp 1,2 miliar) per Januari 2025.
Menurut Gumarus Dharmawan William, CEO PT Sejahtera Bersama Nano:
“Kami sangat bangga merilis inovasi tokenisasi aset keuangan pertama di Indonesia. Dengan IDDB, kami berkomitmen memenuhi permintaan investor sekaligus mendukung pembangunan negara dengan meningkatkan capital inflow positif.”
Menurut laporan Research and Markets, pasar tokenisasi global diprediksi tumbuh pesat dari USD 2,8 miliar pada 2023 menjadi USD 8,32 miliar pada 2028 dengan tingkat pertumbuhan tahunan (CAGR) sebesar 24,6%.
Tokenisasi berbasis blockchain menawarkan likuiditas, transparansi, dan aksesibilitas yang lebih baik dalam sektor keuangan, khususnya obligasi. Dengan IDDB, para investor dapat mengakses aset berkualitas tinggi dengan risiko rendah melalui teknologi yang praktis dan mudah digunakan.
Calon investor dapat membeli token IDDB melalui situs web resmi iddb.nanovest.io. Nanovest juga menyediakan platform investasi yang praktis dan ramah pengguna untuk mendukung generasi muda, khususnya milenial dan Gen-Z, dalam membangun portofolio investasi mereka.