RATUSAN KARUNG SAMPAH TERKUMPUL BERKAT KERJA BAKTI LANTAMAL X

Jayapura (20/01/2024), Personel Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) X Jayapura tidak kenal menyerah untuk perang melawan sampah yang tiap hari datang menghampiri pantai belakang Mako sampai eks Venue Layar PON XX.

Kepedulian terhadap kebersihan pantai menjadi fokus perhatian Komandan Lantamal X Jayapura, Brigjen TNI (Mar) Ludi Prastyono, M.Tr.Opsa. Beliau selalu mengecek kondisi daerah tersebut dan membersihkannya bersama sama dengan anak buah agar selalu bersih dan terjaga kerapiannya.

Sehingga pada hari Sabtu, (20/01/2024) dilaksanakan kerja bakti yang dikoordinir oleh Komandan Denma Lantamal X Mayor Marinir Teguh Pranoto, M.Tr.Opsla., di pantai belakang Mako sampai eks Venue Layar PON XX.

Kerja Bakti bersama yang melibatkan seluruh personel TD (Tidur Dalam) Lantamal X, Satrol dan Yonmarhanlan X serta Warga Komplek Hamadi tersebut berhasil mengumpulkan ratusan Karung sampah dan Pasir yang terbawa ombak saat air pasang.

” Kita tidak akan menyerah dan kalah kepada sampah, kita akan terus membersihkan sampah yang mengotori pantai kita ini agar pantai ini selalu bersih dan rapi “. ucap Danlantamal X di sela-sela Kegiatan Kerja Bakti tersebut.

Brigjen Ludi juga menambahkan, bahwa menjaga kebersihan pantai meupakan tanggung jawab kita bersama sehingga perlunya kesadaraan pada diri kita semua, untuk tidak membuang sampah sambarang dan usahakan untuk membuang sampah pada tempatnya, sehingga pantai dan lingkungan kita nyaman untuk dikunjungi dan tinggali.

Program ini akan terus kita laksanakan sehingga lingkungan pantai kita menjadi bersih sehingga dapat membantu Pemkot Jayapura dalam keberhasilan kota, Pungkas Danlantamal X.

Pada kerja bakti bersama tersebut selain melaksanakan pembersihan pantai juga di laksanakan pembersihan di lingkungan Rumdis Hamadi, Trisila dan Rusun.

Demikian Berita Dispen Lantamal X Jayapura.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *